Beritainhu.co,INHU - Kembali, Bupati Indragiri Hulu, Rezita Meylani Yopi menyapa desa di Kecamatan Seberida, pada Rabu, 14 Juni 2023 setelah sebelumnya teranyar Bupati Inhu melaksanakan IRAMA Desa di Kecamatan Kuala Cenaku pada Kamis, 8 Juni 2023.
Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang beliau lakukan tiap minggunya yang diberi nama IRAMA Desa, Bupati Rezita Menyapa Desa. Bertolak dari kediaman dinasnya, Bupati Inhu dan rombongan tiba di SMPN 2 Seberida sekitar pukul 08.00 pagi untuk melaksanakan ramah tamah dengan majelis guru dan para siswa siswi sekaligus sarapan pagi.
Giat Irama Desa, Bupati Rezita Menyapa Desa, berlanjut dengan meninjau pekarangan SMPN 2 Seberida serta penyerahan secara simbolis Kartu Identitas Anak (KIA).
- Para Direktur di Densus 88 Antiteror Polri Naik Pangkat Jadi Brigjen
- Bupati Rezita Maylani Yopi Lantik Kades Terpilih Di Batang Gansal Dan Batang Cenaku
- Ops Lilin LK 2021, Satlantas Polres Inhu Pantau Objek Wisata dan Titik Rawan Laka
- Vaksinasi Capai Target, Kapolres Inhu Ucapkan Terimakasih Kepada Masyarakat
Selanjutnya usai dari SMPN 2, Bupati Inhu bersama rombongan yang juga didampingi Camat Seberida Agus Rianto SE MH, menuju Desa Seresam. Di Desa Seresam beliau langsung neninjau Koperasi Manunggal dan UMKM serta nelihat Ketahanan Pangan, usaha kambing domba, tanaman pepaya, dan dilanjutkan dengan penyerahan BLT DD Desa Seresam di Balai Desa Seresam.
Usai dari desa Seresam, Bupati Inhu dan rombongan kembali meninjau kegiatan UMKM pembuatan kerajinan sapu dan tangkai sapu serta keranjang buah sawit di Kelurahan Pangkalan Kasai, serta kegiatan UMKM pembuatan kerupuk.
Setelahnya Bupati Inhu dan rombongan meninjau ketahanan pangan sektor tanaman sayuran dan buah pepaya kalifornia di Kelurahan Pangkalan Kasai tepatnya di Kulim 7 Simpang 4 Belilas.
Usai meninjau sayuran dan buah pepaya kalifornia di Kulim 7, Bupati Inhu dan rombongan bertolak menuju Desa Bukit Meranti untuk melihat kegiatan pelayanan masyarakat di kantor desa, mengunjungi Kelompok Rebana Ibu-Ibu Permata BKMT Desa. Menyapa tokoh masyarakat dan melihat pembangunan Masjid At-Taqwa, desa Bukit Meranti, dilanjutkan penyerahan BLT DD Desa Bukit Meranti.
Terakhir Bupati bersama rombongan menuju Desa Buluh Rampai dan langsung menuju Gedung Olahraga Desa Buluh Rampai di Blok B Satelit. Disini Bupati menyerahkan BLT DD Desa Buluh Rampai kepada KPM secara simbolis, selanjutnya menyapa tokoh masyarakat dan kelompok olahraga, sekaligus melihat permainan Volly ball dan dilanjutkan peninjauan UMKM pembuatan kerupuk dan keripik tempe.
Di setiap kunjungannya, kepada masyarakat Bupati Rezita menyampaikan bahwa kegiatan IRAMA Desa ini bukan hanya sekedar hadir menyapa masyarakat Inhu. Melainkan upaya beliau dalam memberikan serta mempermudah pelayanan kepada masyarakat Inhu, sekaligus bersilaturahmi.
Dalam lawatannya di Kecamatan Seberida, yang memakan waktu seharian penuh tersebut, banyak hal yang disampaikan oleh beliau. Dan masyarakat pun sangat antusias menyambut kehadiran bupati wanita termuda ini.
Ada 2 agenda yang dijadwalkan sebelumnya akan dikujungi Bupati di kecamatan Seberida yang tidak sempat dikunjungi karena keterbatasan waktu. Dua agenda tersebut adalah mengunjungi pasar Soegih Belilas dan meninjau pelayanan di Puskesmas Pangkalan Kasai.
Dalam lawatannya Irama Desa Bupati indragiri Hulu, Rezita Meylani Yopi SE di Kecamatan Seberida didampingi oleh, Kadis Perpustakaan, Venisya Dwipa Sari M. Psi, Kadis PMD, Roma Doris, SS M.Ps.M.eng, 
Kadis Kominfo, Arief Fadilah SE  M.Si, Kadis Sosial, Drs.Nursisman, PLH Kadis Disperindagpas, Ahmad Syukur,
Camat Seberida, Agus Rianto SE MH, Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Drs.Dudi Sunandar, M.Si dan 
Kasi Trantib Kantor Kecamatan Seberida, Dedi Pedianto S.Sos.
Selanjutnya, tampak juga Lurah Pangkalan Kasai, Rahmad Riadi SE, Kepala Desa Seresam, Rusba, Kepala Desa Buluh Rampai, Hadi Sunarso, S. Hut, Kepala Desa Bukit Meranti, Eko Partono dan
Danru Satpol PP Kecamatan Seberida beserta Anggota.
Giat berakhir sekitar pukul 17:58 WIB dan berlangsung dengan situasi aman serta kondusif.(rls)
 
                              
 
   

